Hasil Jepretan Kamera Huawei Honor 3C – Setelah Asus Zenfone dan Himax Pure III yang kemarin laris manis di
pasar online sekarang menyusul smartphone besutan Huawei yang banyak dicari.
Adalah Huawei Honor 3C, ponsel pintar
berspesifikasi mumpuni dengan price tag yang ramah di kantong. Huawei Honor 3C
ini sebenarnya bukanlah produk baru, Honor 3C sudah rilis sejak Desember 2013
lalu. Akan tetapi smartphone ini baru banyak diminati konsumen di Indonesia
belakangan ini. Dengan harga berkisar 2 jutaan, Huawei Honor 3C dibekali
fitur-fitur ponsel premium. Seperti pada bagian CPU-nya yang sudah berteknologi
Quad-core 1.3 GHz Cortex-A7 dan chipset Mediatek MT6582 GPU Mali-400MP2.
Smartphone seberat 140 gram ini memiliki ukuran layar yang cukup lebar yaitu 5
inci dengan teknologi layar IPS yang mampu menghasilkan kerapatan layar hingga
294 ppi pixel.
Berjalan di atas sistem operasi android v4.2.2
Jelly Bean, dengan mengusung mode dual SIM (dual stand by). Huawei Honor 3C
dibekali RAM berkapasitas 2 GB dengan penyimpanan internal 8 GB dan penyimpanan
eksternal mencapai 32 GB.
Dari segi kamera, ponsel ini memiliki kamera
belakang dan kamera depan yang cukup mumpuni. Dengan harga dua jutaan, ponsel
ini sudah bisa memberikan hasil jepretan kamera depan dengan resolusi cukup
tinggi yaitu 5 MP. Kamera depan Honor 3C ini juga dibekali diafragma yang cukup
lebar yaitu f2,4. Sementara untuk kamera
belakang, dibenamkan kamera berkekuatan lensa 8 megapixels dengan mengusung
sensor “sony”. Jarak fokus dari Honor 3C terbilang pendek yaitu 6 cm saja,
sehingga bisa menghasilkan kualitas foto macro yang baik.
Seperti apa hasil bidikan dari Huawei Honor
3C? Ini dia beberapa contoh hasil kamera Honor 3C

sumber dan referensi:
No comments:
Write komentar