Recent Posts

Saturday, January 31, 2015

Spesifikasi Dan Harga Samsung Galaxy A ( A3 & A5 )

Spesifikasi Dan Harga Samsung Galaxy A – Iklan Samsung Galaxy mulai muncul di televisi ternyata. Baru lihat hari ini. Dengar-dengar, Samsung Galaxy A emang mulai launching di Indonesia besok, 1 Februari 2015. Padahal di luar sana, Galaxy sebenarnya  sudah rilis sejak Oktober 2014 lalu.
Samsung Galaxy A yang akan rilis di Indonesia yaitu Galaxy A3 dan juga Galaxy A5. Duo Samsung ini ditargetkan untuk kalangan anak muda. Dikutip dari Tekno Kompas, keduanya memiliki desain fisik yang sama persis. Mulai dari materialnya, tombol dan posisi port, letak kamera, lampu flash dan speaker pun sama. Bedanya, hanya pada ukuran layar, dimana ukuran layar Samsung Galaxy A5 lebih lebar yaitu 5 inci, sementara A3 hanya 4,5 inci.

Sedangkan secara spesifikasi, A5 diracik dengan kualifikasi yang lebih baik dari A3. Ini kita bukan bicara tentang kertas A3, A4, A5, dst. Kita bicara handphone,hhe (canda dikit). Simak yuk, spesifikasi Samsung Galaxy A series berikut ini.
Spesifikasi Samsung Galaxy A3
  • Jaringan GSM/HSPA/LTE
  • Dimensi 130,1 x 65,5 x 6,9 mm, 110,3 gram
  • Nano SIM
  • Layar 4,5 inci (540 x 960 pixels), super AMOLED
  • OS Android v4.4.4.4 Kitkat
  • Qualcomm MAM8916 Snapdragon 410
  • Quad Core 1,2 GHz Cortex A53, GPU Adreno 306
  • Micro SD up to 64 GB, internal 16 GB
  • 1,5 GB RAM
  • Kamera belakang 8 MP (auto/touch focus, panorama, geo-tagging, face detection, LED flash). Kamera depan 5 MP.
  • Wi-Fi 802,11 b/g/n, hotspot
  • GPS, GLONASS, Beidou
  • Sensor: Accelerometer, proximity, compass
  • Browser HTML5
  • Baterai non-removable Li-Ion 1900 mAh
  • Warna: pearl white, midnight black, platinum silver, soft pink, light blue, champagne gold


samsung-galaxy-a3
samsung galaxy A3

Spesifikasi Samsung Galaxy A5
  • Jaringan GSM/HSPA/LTE
  • Dimensi 139,3 x 69,7 x 6,9 mm, 123 gram
  • Nano SIM
  • Layar 5 inci (720 x 1280 pixels), super AMOLED
  • OS Android v4.4.4.4 Kitkat
  • Qualcomm MAM8916 Snapdragon 410
  • Quad Core 1,2 GHz Cortex A53, GPU Adreno 306
  • Micro SD up to 64 GB, internal 16 GB
  • 2 GB RAM
  • Kamera belakang 13 MP (auto/touch focus, panorama, geo-tagging, face detection, LED flash). Kamera depan 5 MP.
  • Wi-Fi 802,11 b/g/n, hotspot, dualband
  • Bluetooth v4.0, A2DP, EDR, LE
  • GPS, GLONASS, Beidou
  • Sensor: Accelerometer, proximity, compass
  • Browser HTML5
  • Baterai non-removable Li-Ion 2300 mAh
  • Warna: pearl white, midnight black, platinum silver, soft pink, light blue, champagne gold


Berapa harga Samsung Galaxy A3 dan A5? Dilihat dari spesifikasi, Samsung Galaxy A5 lebih unggul dan tentu saja harganya pun mengikuti kualitas. Harga samsung galaxy A5 berada di kisaran 5 juta rupiah, sedangkan galaxy A3 dibanderol sekitar 3,5 jutaan.


Friday, January 30, 2015

Perbedaan Xiaomi Redmi dan Mi

Perbedaan Xiaomi Redmi dan Mi – Nama Xiaomi memang mulai banyak dikenal. Produknya pun banyak diincar konsumen di Indonesia. Entah itu seri Xiaomi Mi atau Xiaomi Redmi. Tak banyak yang tahu memang bahwa Xiaomi Redmi dan Mi adalah berbeda. Kata “Mi” dianggap nama pendek dari “Redmi”.

Misal saja, ada Xiaomi Redmi 1s dan juga Xiaomi Mi 1s. Ada pula Xiaomi Redmi Note juga Xiaomi Mi Note. Apakah mereka sama?
Ternyata meskipun memiliki yang hampir mirip, seri Redmi dan Mi memiliki perbedaan baik dari segi spesifikasi maupun harganya. Jika dibandingkan Xiaomi Redmi dan Mi, maka Mi lebih unggul. Rata-rata Xiaomi Redmi hanya dibekali prosesor kelas menengah, kapasitas RAM 1-2 GB, dan kamera yang standar yaitu hingga 8 megapixel saja (kecuali Redmi Note memiliki kamera 13 MP). Sedangkan seri Mi memiliki kapasitas RAM yang lebih lega yaitu 3-4 GB, prosesor yang lebih baik dan kamera yang beresolusi tinggi (rata-rata di atas 13 MP).
Desain Xiaomi Mi pun lebih elegan dan mewah dengan paduan aluminium dan plastik. Sementara Xiaomi hanya berbahan dasar plastik saja. Tentu saja, Xiaomi Mi akan lebih cantik dan juga mantap di genggaman tangan ketimbang Redmi.
Lebih mahal mana, Xiaomi Redmi atau Mi ?
Jika dibandingkan dari sisi harga, seluruh varian Xiaomi Redmi dibanderol di bawah US$300. Sebaliknya, seluruh varian Mi biasanya dijual di atas US$300. Contohnya adalah produk terbaru Xiaomi, yaitu Mi Note Pro yang memiliki harga cukup tinggi mencapai US$532. Jika dihitung menggunakan kurs Rupiah, harga smartphone seri Redmi biasanya tak lebih dari Rp2,5 juta, sedangkan harga smartphone seri Mi dipastikan ada di atas Rp3,5 juta.
Jadi, bisa disimpulkan bahwa Xiaomi Redmi dan Mi memang berbeda. Xiaomi Redmi dirancang untuk pasar kelas menengah ke bawah dengan spesifikasi standar. Sedangkan Xiaomi Mi diracik dengan spesifikasi terbaik dan dengan jangkauan pasar menengah ke atas. Bisa digambarkan seperti diagram berikut:


sumber dan referensi:

Thursday, January 29, 2015

SPC S12 Razor, Android Kitkat di Bawah 1 Juta



SPC S12 Razor, Android Kitkat di Bawah 1 Juta – HP murah memang banyak. Tapi ada nggak HP android murah 600 ribuan dengan spesifikasi sekelas ponsel di atas 1 juta? Mungkin sobat nggak percaya, tapi ponsel android pabrikan SPC ini memang dibanderol dengan harga yang sedemikian murah.
SPC merupakan salah satu vendor di bidang elektronik utamanya modem. Untuk produk ponsel dan gadget, SPC memang tidak begitu dikenal. Tapi bukan berarti ponsel rakitan SPC hanya bisa dipandang sebelah mata.

Menyasar pasar kelas low-end, SPC S12 Razor dirancang sedemikian cantik dengan harga yang sangat murah. Harga 600 ribuan mungkin sobat hanya akan mendapatkan HP bagus tapi tentu saja second. 

Apa saja spesifikasi SPC S12 Razor?
Inilah spesifikasi singkat dari SPC S12 Razor
-       Dual SIM
-       Layar 4 inci 480 x 800 pixels
-       Layar IPS Capacitive touchscreen, 16 M
-       OS android Kitkat v4.4
-       Prosessor dual core 1 GHz
-       512 RAM
-       Memori internal 4 GB, eksternal hingga 32 GB
-       Kamera: primary 5 MP. Secondary 1,3 MP
-       Baterai Li-ion 1450 mAh
-       Varian warna: hitam, putih, biru, merah dan coklat

     Harga dan penawaran termurah untuk Android SPC S12 Razor bisa sobat dapatkan di online store seperti Lazada. Jika beruntung, sobat bisa mendapatkan harga di bawah harga resmi karena adanya diskon.



Wednesday, January 28, 2015

HP Android Terbaik Untuk Gaming

HP Android Terbaik Untuk Gaming – Para gamer tentunya ketika hendak membeli gadget terlebih dulu mencari detail spesifikasi dari mesin yang digunakan. Tujuannya ya apalagi kalau bukan untuk nge-game. Aktivitas nge-game lewat HP atau tablet memang membutuhkan mesin yang tangguh utamanya jika game yang dimainkan adalah tipe-tipe game 3D Full HD.
Dikutip dari Phonearena, ada 10 gadget android dengan performa gaming yang gahar dan tangguh. Berikut daftar android terbaik untuk bermain game:

10. Samsung Galaxy Note Edge (APQ8084)
Termasuk dalam 10 besar android terbaik untuk gaming dengan score performansi  19521. Tablet dengan layar 5,7 inci ini dibekali CPU quad core Krait 450 hingga 2,7 GHz dan chipset snapdragon 805 serta GPU adreno 420. Meskipun diurutan ke-10, Samsung Galaxy Note Edge merupakan perangkat gaming paling populer yaitu 2,7% dari total presentasi popularitas perangkat yang lain.
9.  Asus Padfone S
Selisih score sedikit dari Note Edge yaitu 19648,  Padfone yang S yang hanya memiliki ukuran layar 5 inci ini ternyata mampu memberi kepuasan gaming tersendiri. Masih sama-sama menggunakan chipset snapdragon, hanya saja Padfone menggunakan snapdragon 801 dengan CPU quad core krait 400 hingga 2,3 GHz dan GPU Adreno 330 578 MHz.
8. Oppo Find 7a
Secara kualifikasi mesin, Oppo Find 7a memiliki kesamaan dengan Asus Padfone S. Akan tetapi secara performa Oppo Find 7a sedikit lebih unggul dengan score 19801.
7. Samsung Galaxy Exynos 5 Octa
Sesuai namanya,  tablet 5,6 inci ini memiliki mesin quad core ARM cortex A57 hingga 1.9 GHz dengan chipset Exynos 5 Octa (5433).
6. Motorola DroidTurbo
Android Motorola ternyata mampu menembus hingga 6 terbaik bahkan mengungguli 2 tablet Samsung. Mesin yang digunakan sama seperti Galaxy Note Edge (APQ8084).
5. Samsung Galaxy S5
Memasuki posisi 5 besar, galaxy S5 ternyata mampu mengungguli 2 saudaranya yang sama-sama Samsung. Chipset snapdragon 805 dengan CPU quad core krait 450 hingga 2,5 GHz dan GPU Adreno 420.
4. Motorola Nexus 6
Dengan score 23195, Motorola Nexus 6 mampu mengungguli Galaxy S5. Secara kualifikasi mesin Motorola memiliki spesifikasi yang sama dengan saudaranya yakni Motorola Droid Turbo.
3. HTC Nexus 9
Tab satu ini memiliki ukuran layar paling lebar dari yang lain yaitu 8,9 inci. Meskipun masih dual core HTC mampu memberi performa gaming yang memuaskan. Chipset yang digunakan yaitu Tegra K1-64.
2. Xiaomi Mi Pad
Diam-diam Xiaomi ternyata memiliki gadget yang disasar untuk pecinta game. Dibekali dengan chipset yang sejenis dengan HTC Nexus 9 yaitu Tegra versi K1-32 dengan CPU Quad Core Arm Cortex A15.
1.  NVIDIA Shield Tablet
Tab satu ini memang nampaknya dirancang khusus untuk kebutuhan gaming. Berada di puncak dengan score 30429, tab selebar 8 inci ini memiliki chipset Tegra jenis K1-32 dengan kecepatan hingga 2.2 GHz, CPU quad core ARM Cortex A15 Kepler.

Sobat Tekino, itulah review mengenai 10 HP android dengan spesifikasi terbaik untuk kebutuhan gaming

Hasil Jepretan Kamera Nokia Lumia 1020

Hasil Jepretan Kamera Nokia Lumia 1020 – Lumia merupakan warisan dari Nokia yang saat ini masih bersaing dengan smartphone lain di jajaran generasi ponsel pintar. Mengusung sistem operasi windows, tentu akan memberi sensasi yang berbeda. Meskipun dari pemasarannya, windows phone masih kalah dengan ponsel-ponsel android.
Secara spesifikasi Lumia 1020 terbilang sangat tangguh. Sangat sebanding dengan banderol yang disematkan padanya. Dilihat dari mesin, Lumia 1020 dibekali chipset Snapdragon MSM8960, CPU dual core 1,5 GHz Krait dan GPU Adreno 225. Kapasitas RAM juga cukup lega, yaitu hingga 2 GB.
Yang menjadikan Lumia 1020 ini menarik, yaitu kameranya yang memiliki resolusi di atas rata-rata. Lensa kamera Lumia 1020 ini mampu menghasilkan gambar dengan resolusi maksimal hingga 41 megapixel (38 MP efektif). Tak hanya resolusi yang luar biasa besar, fitur yang dimiliki pun sangat memanjakan untuk fotografi diantaranya yaitu teknologi lensa yang menggunakan Carl Zeiss optics, opstical image stabilization, auto/manual focus, Xenon & LED flash, teknologi Pure view, geo tagging, face detection, panorama dan juga dual capture. Sementara kamera depan, sobat harus sudah puas dengan kamera yang hanya beresolusi 1,2 megapixel saja.
Penasaran seperti apa foto hasil bidikan Nokia Lumia 1020? Ini dia beberapa sample shot-nya:
hasil-foto-jepretan-kamera-nokia-lumia-1020hasil-foto-jepretan-kamera-nokia-lumia-1020

hasil-foto-jepretan-kamera-nokia-lumia-1020




Sumber dan referensi:


Tuesday, January 27, 2015

Harga HP Xiaomi di Pasaran

Harga HP Xiaomi di Pasaran – Xiaomi memang concern pada penjualan onlinenya. Inilah rahasia Xiaomi agar harga produknya bisa lebih murah, karena penjualannya tidak melewati banyak reseller. Meskipun begitu, sekarang Xiaomi lebih mudah ditemui di beberapa counter besar. Jadi, sobat tidak perlu susah-susah memesan secara online dan takut kalau-kalau barang tidak sampai ke tangan.
Jika memesan sendiri secara online melalui situs jual beli online seperti Lazada, Ebay dan sebagainya mungkin sobat akan mendapatkan harga yang lebih murah. Tapi tentu saja ini lebih repot dan lama. Karena menunggu pengiriman yang biasanya dari luar kota. Berbeda kalau sobat langsung membeli di counter HP yang sudah menyediakan produk-produk Xiaomi. Sobat tinggal datang, bawa uang dan pulang bawa HP si cantik Xiaomi.
Beberapa waktu lalu, admin pernah survey ke beberapa counter di daerah Tulungagung. Iseng-iseng tanya harga Xiaomi Redmi 1s ternyata harganya sekitar 1,8 juta. Agak terkejut memang, karena harga yang dibanderol cukup mahal dari harga di situs jual beli online. Tapi tentu saja bisa dimaklumi, Xiaomi memang langka dan belum begitu terkenal. Sehingga, counter pun enggan untuk meready stock ponsel-ponsel Xiaomi. Tidak semua counter HP pun menyediakan produk-produk Xiaomi.
Untuk produk Xiaomi paling standart saja ternyata dihargai sekitar 1,8 jutaan, itu berarti untuk ponsel Xiaomi lain dengan spesifikasi di atas Xiaomi Redmi tentu akan lebih mahal lagi harganya di pasaran. Jika menginginkan harga yang lebih murah, Tekino sarankan untuk pesan secara online ke situs yang terpercaya seperti Lazada, AliExpress, atau Ebay. Mungkin sobat hanya akan dikenai biaya shipping dan pengemasan selain dari harga ponsel itu sendiri.

Kesimpulannya, harga HP Xiaomi di counter-counter akan sedikit lebih mahal dari harga online. Hal ini dikarenakan produk-produk Xiaomi tidak dijual ready stock oleh karena Xiaomi bukan brand yang begitu banyak dikenal masyarakat luas.

Counter HP Terlengkap & Terbaik Di Tulungagung

Counter HP Terlengkap & Terbaik Di Tulungagung – Bagi warga Tulungagung mungkin tidak sulit menemukan counter besar dengan varian barang yang lengkap dan tentu saja murah. Tapi bagi warga yang bukan asli dari Tulungagung mungkin perlu bertanya terlebih dahulu.
Meskipun hanya toko dengan ruko yang kecil, beberapa counter ini terbilang laris dan lengkap. Nah, untuk itu Tekino sedikit mengulas beberapa counter terpercaya yang ada di Tulungagung yang bisa sobat kunjungi.

BRP merupakan counter HP yang sudah lama berdiri. Counter ini terletak di Jln Basuki Rachmad, tepat di sebelah SMPN 1 Tulungagung. Untuk menuju kesana bisa melalui jalan menuju Stasiun Tulungagung, karena jalan tersebut adalah jalan satu arah.
memiliki koleksi lengkap baik ponsel anyar maupun second, BRP juga terkenal dengan penjualan yang lebih murah dari yang lain. Tiap harinya BRP tidak pernah pengunjung, bahkan berjubel.
Tidak jauh dari BRP Cellular, sobat bisa menemukan satu lagi counter HP terkenal di Tulungagung. Adalah Puri Cell, counter dengan banyak diskon seru. Puri Cell terbilang cerdik dalam melakukan promo. Tidak hanya pasang diskon, Puri Cell juga sering melaksanakan obral HP murah tiap tahunnya, dan juga event-event yang tentu saja menarik minat konsumen. Puri Cell juga tak kalah lengkap dari BRP. Soal harga, dua-duanya tidak beda jauh.
Yang ini terletak agak jauh dari pusat kota. Terletak di Jln Abdul Fattah, sekitar Pasar Ngemplak. Counter satu ini juga ramai pengunjung. Meskipun dari segi harga Abdul Fattah ini berani lebih tinggi. Tidak hanya menjual ponsel terbaru maupun second, disini juga ada aksesoris-aksesoris HP seperti soft case, silicon, flipcover, dsb yang terbilang cukup lengkap.

Nah, sobat Tekino itu saja beberapa counter HP yang ramai dan terkenal di Tulungagung. Semoga bisa dijadikan referensi bagi sobat yang hendak membeli HP di daerah Tulungagung.

Monday, January 26, 2015

Hasil Jepretan Kamera Samsung Galaxy V

Hasil Jepretan Kamera Samsung Galaxy V – Pada list pencarian blog Tekino, banyak visitor yang mencari informasi mengenai Spesifikasi dan Harga Samsung galaxy V yang iklannya di bintangi oleh pasangan artis Gading Martin dan istrinya Giselle. Samsung ternyata mengerti kebutuhan konsumen akan hadirnya ponsel android murah, karenanya Samsung meluncurkan Samsung Galaxy V.
Dengan harga satu jutaan, tidak ada yang istimewa dari Samsung Galaxy V. Mengusung mode dual SIM stand by dan berjalan di atas sistem operasi android versi Kitkat serta CPU 1.2 GHz. Kapasitas RAM Galaxy V hanya sebesar 512 MB dengan internal storage yang kecil yaitu 4 GB saja. Kapasitas baterai juga sangat minim, yaitu 1500 mAh saja, yang diklaim mampu bertahan hingga 8 jam dalam kondisi stand by di jaringan 3G.
Bagi yang fokus pada kualitas kamera Samsung Galaxy V, mungkin sobat harus sudah puas dengan kekuatan kameranya yang beresolusi 3,15 MP untuk kamera belakang dan kamera depan yang masih VGA. Kamera belakang sudah dibekali dengan LED flash light, akan tetapi kamera galaxy V ini belum memiliki kemampuan untuk mengambil gambar dengan autofokus seperti ponsel android kebanyakan.
Berikut beberapa foto hasil kamera Samsung Galaxy V (gambar telah diresized)

hasil-jepretan-samsung-galaxy-vhasil-jepretan-samsung-galaxy-v


hasil-jepretan-samsung-galaxy-v



Sunday, January 25, 2015

Membuat Efek Fokus & Blur Dengan Kamera HP


Membuat Efek Fokus & Blur Dengan Kamera HP – Hampir di setiap tempat ada saja yang melakukan aktivitas satu ini. Apalagi kalau bukan berfoto, entah itu selfie, grufie, dokumentasi, sampai foto oleh seorang profesional. Dengan life style seperti demikian, tampaknya kamera menjadi kebutuhan semi primer. Terlebih lagi dengan didukung teknologi kamera ponsel yang semakin canggih tentu akan memanjakan untuk berfoto.
Kamera ponsel selain instan dan praktis, banyak diantaranya yang sudah dibekali dengan kemampuan pengambilan gambar yang hampir setara dengan kamera digital bahkan kamera DSLR. Tidak hanya berkutat pada resolusi kamera yang semakin tinggi, kini banyak ponsel yang sudah dibekali fitur auto focus/ touch focus. Dengan adanya fitur tersebut kita bisa menghasilkan gambar dengan fokus yang lebih tajam dari kamera ponsel biasa. Kemampuan auto focus kamera ponsel juga akan sangat terlihat pada mode makro , yaitu pengambilan gambar pada jarak yang dekat.
efek-fokus-blur-ala-dslr-dengan-kamera-hpMeskipun demikian, fitur auto fokus bawaan terbilang standar dan berkemampuan terbatas. Tentu saja dikarenakan jarak fokus kamera HP sangat pendek. Berikut contoh gambar yang diambil dari jarak dekat dengan mode makro.

Untuk memotret objek pada jarak yang agak jauh, fokus yang dihasilkan masih bisa tajam akan tetapi gambar tersebut tidak bisa blur pada areal selain fokus seperti halnya kamera DSLR.
Lalu bagaimana cara membuat fokus dan blur dengan mudah menggunakan kamera ponsel?
Jawabnya, tentu dengan edit manual. Bisa dengan aplikasi edit foto PC maupun android. Jika menggunakan PC, sobat bisa gunakan Photoshp atau Xiu Xiu. Jika dengan HP android sobat gunakan saja Picsart, Pixlr Xpress, dsb.

Untuk lebih praktisnya, tentu menggunakan aplikasi edit foto di HP lebih gampang. Picsart merupakan salah satu aplikasi yang cukup lengkap dan mudah untuk membuat efek fokus-blur. Bahkan untuk beberapa keperluan  editing lain seperti efek, layer, bokeh, dsb aplikasi ini bisa diandalkan. Silakan sobat mencari aplikasi edit fokus seperti halnya Picsart di google play store. Berikut contoh hasil editingnya:
efek-fokus-blur-ala-dslr-dengan-kamera-hpefek-fokus-blur-ala-dslr-dengan-kamera-hp

Friday, January 23, 2015

Spesifikasi dan Harga Asus Zenfone Zoom ZX550

Spesifikasi dan Harga Asus Zenfone Zoom ZX550 – Dari keempat seri zenfone yang lain mungkin nama Asus Zenfone Zoom tidak begitu dikenal. Pantas saja, Zenfone Zoom memang baru akan rilis Maret 2015 mendatang hampir berbarengan dengan Asus Zenfone 2.
Sesuai dengan namanya yang memakai kata ‘Zoom’, keluarga muda Zenfone ini difokuskan pada kualitas kamera yang memiliki kemampuan zooming dan focusing lebih baik. Dikutip dari website resmi Asus Zenfone, zenfone zoom dibekali kemampuan optical zoom 3x dan dipadukan dengan teknologi OIS (Optical Image Stabilization) dan laser autofocus. Mengimbangi teknologi kamera yang canggih, kamera zenfone zoom didesain dengan lensa berkekuatan 13 megapixel. Dengan kecanggihan teknologi dari segi kameranya, zenfone zoom digadang-gadang mampu menghasilkan foto yang berkualitas layaknya jepretan kamera DSLR atau mirroless.

Sementara itu, kamera depan pun dibekali lensa yang mampu meghasilkan foto dengan resolusi maksimal 5 megapixel. Kamera depan zenfone zoom dilengkapi fitur wide-angle hingga 88 derajat yang bisa mengambil gambar dengan sudut yang lebih luas dan lega. Selain itu kamera depan zenfone zoom masih dibekali pula dengan fitur selfie panorama.
Tidak hanya unggul di kamera, Asus Zenfone merupakan ponsel pertama yang menyuguhkan kapasitas RAM sebesar 4 GB dan external storage hingga 128 GB. Penasaran dengan spesifikasi lengkap dari Asus Zenfone Zoom? Berikut poin-poinnya:

Dimensi
158.9 x 78.8 x 12 mm (6.26 x3.10 x 0.47 in), 185 gram
Operating System
Android OS v5.0 Lollipop, with ZenUI launcher
Kapasitas Penyimpanan
Web storage 5 GB, MMC up to 128 GB
Layar
5.5 inci, IPS technology 1920 x 1080 full HD, 403 ppi, Corning Gorilla Glass 3
Kamera
Primary 13 MP, f/2.7- 4.8 aperture, 3x optical zoom with OIS, laser auto focus, dual tone LED flash light
Secondary 5 MP, f/2.0 aperture, wide angle (88 derajat), selfie panorama
Pixel Master : Low Light, Enhanced beautification, HDR, Manual mode, Zero shutter lag
Network
2G, 3G, 4G LTE cat4
Hardware
Chipset Intel Atom Z3580, quad core 2.3 GHz, 2/4 GB RAM
Baterai
Li-Po 3000 mAh, non-removable
Harga
5 jutaan rupiah
Warna
Meteorite black dan glacier white

Kelebihan dan Kekurangan Asus Zenfone Series

Kelebihan dan Kekurangan Asus Zenfone Series – Meskipun pihak Asus tidak melakukan promosi di berbagai iklan televisi, penjualan zenfone series nyatanya mampu menyaingi brand populer lain sekelas Samsung. Bisa dikatakan Asus Zenfone memang booming di 2014 bahkan hingga awal 2015 ini. Dan kemungkinan, demam Zenfone akan berlanjut dengan lahirnya AsusZenfone 2 yang segera rilis tahun ini.
Produk smartphone dari Asus ini memang membawa kesan fresh baik dari sisi desain, fitur, antarmuka maupun spesifikasinya. Tak ayal Zenfone banyak diincar oleh pecinta ponsel android. Siapa yang tak tergiur dengan ponsel tangguh, berspesifikasi premium dengan harga yang terjangkau.
Seperti apakah kelebihan dari Asus Zenfone series ini?


Desain yang elegant, cantik dan mewah
Berbeda dari ponsel-ponsel premium lain yang hanya bermain pada warna putih, hitam, dan silver, Asus Zenfone tampil dengan varian warna yang cerah seperti merah, biru, kuning, dan gold selain dari hitam dan putih. Meskipun hadir dalam warna-warna yang terang, hal tersebut tidak meninggalkan kesan tangguh dan mewah. Berbody tipis, glossy dan jauh dari kesan kaku membuat Asus Zenfone sangat nyaman digenggaman tangan.
Performa yang Khas
Asus Zenfone menggunakan Intel Atom sebagai prosessornya. Bakal berasa menggunakan PC bukan jika prosessor yang dipakai saja adalah Intel Atom? Prosessor ini diklaim mampu memberikan kinerja yang maksimal bagi ponsel ketika harus menghandle banyak task. Asus Zenfone juga hadir tampilan antarmuka yang berbeda yaitu ZenUI. Sensasi antarmuka baru buatan Asus sendiri ini lebih simple, mudah dinavigasi, dan lebih unik.
Spesifikasi Premium
Meskipun Asus masih baru di dunia gadget, tapi hadirnya Zenfone menjadi bukti keseriusan Asus menggarap pasar ponsel android. Jika dibandingkan dengan ponsel Samsung maupun iPhone dengan banderol harga yang sama, maka secara spesifikasi Asus terbilang cukup unggul bahkan lebih unggul. Ya, harga lebih ramah di kantong tapi spesifikasi yang dibenamkan di Zenfone series ini cukup mumpuni. Entah itu operating systemnya, kapasitas RAM, CPU, chipset, internal storage, maupun kemampuan kamera.
Kamera berkualitas
Pernah berfoto dengan kamera Asus Zenfone? Mulai dari Asus Zenfone 4 yang memiliki resolusi kamera paling rendah saja, kita bisa mendapatkan foto dengan kualitas yang menawan. Kapanlagi ada ponsel harga satu jutaan dengan kamera depan yang sudah megapixel? Itu pun dengan kualitas yang jempolan. Uniknya lagi, Zenfone dibekali teknologi kamera yang unik yaitu Pixel Master. Pixel master sendiri memiliki beberapa fitur, diantaranya ada 2 yang menjadi primadona dan ini yang membuat Zenfone banyak diincar pecinta fotografi ponsel. Adalah fitur Low Light dan Dept of Field. Fitur low light memungkinkan kita memotret dengan terang dalam kondisi minim cahaya sekalipun. Dan terbukti fitur low light Zenfone memang sangat mengagumkan. Sedangkan Dept of Field adalah kemampuan kamera yang mampu menghasilkan fokus pada objek tertentu layaknya kamera DSLR. Fitur Dept of Field Asus Zenfone ini sangat terlihat ketika digunakan untuk fotografi makro.

Bagaiamana sobat Tekino, Asus Zenfone memang menawan bukan? akan tetapi ada satu hal yang menjadi kelemahan dari Asus Zenfone. Zenfone series menggunakan jenis baterai yang tertanam pada body ponsel. Sobat tidak bisa main lepas-pasang baterai si cantik Zenfone. Kalaupun mau melepas baterainya, maka harus membongkar body HP. So, baik-baik dan bijaklah menggunakan Zenfone agar baterainya awet. Karena meskipun bisa melepas baterainya, belum tentu baterai Zenfone mudah ditemui di counter-counter. Pasalnya, seri baterai si Zenfone ini tampaknya masih langka. Asus sendiri juga menyadari hal tersebut, maka dari itu dalam box pembeliannya disertai satu buah baterai cadangan.

Tuesday, January 20, 2015

Perbandingan Samsung Galaxy Grand Prime Vs Core Prime

Perbandingan Samsung Galaxy Grand Prime Vs Core Prime – Rilis dalam waktu yang berdekatan di akhir tahun 2014, Galaxy Grand Prime dan Core Prime sedikit mengecoh konsumen dengan kemiripan namanya. Samsung Galaxy Core Prime yang rilis setelah Grand Prime ternyata tidak kalah spesifikasi dari Grand Prime.
kelebihan-galaxy-grand-core-prime

Dari segi harga, Galaxy Core Prime dibanderol sedikit lebih murah dari Galaxy Grand Prime. Harga Samsung Galaxy Grand Prime saat ini masih di atas 2 jutaan sementara Core Prime di bawah 2 jutaan.
Seperti yang Tekino bilang, secara spesifikasi keduanya tidak berbeda jauh. Hanya pada ukuran layar dimana Core Prime lebih lebar 5.5 inci sementara Grand Prime 4.5 inci. Untuk spesifikasi lain, simak perbandingannya berikut:

Body dan display
130.8 x 67.9 x 8.8 mm, 130 gram, 4.5 inch, 480 x 800 pixels
144.8 x 72.1 x 8.6 mm, 5.5 inch, 540 x 960 pixels
Platform
Android OS, v4.4.4 (KitKat), Qualcomm MSM8916 Snapdragon 410, Quad-core 1.2 GHz Cortex-A53, Dual SIM st by
Android OS, v4.4.4 (KitKat), Qualcomm MSM8916 Snapdragon 410, Quad-core 1.2 GHz Cortex-A53, Dual SIM st by
Memory
microSD, up to 64 GB, 8 GB, internal storage 1 GB RAM
microSD, up to 64 GB, 8 internal storage GB, 1 GB RAM
Camera
Primary 5 MP, 2592 х 1944 pixels, autofocus, LED flash. Seconday 2 MP
Primary 8 MP, 3264 x 2448 pixels, autofocus, LED flash, secondary 5 MP
Battery
Li-Ion 2000 mAh battery
Li-Ion 2600 mAh battery

Dilihat dari komparasi di atas, Grand Prime sedikit lebih unggul di kamera dan kerapatan layar yang mana Grand Prime mampu menampilkan kerapatan layar hingga 220 ppi. Ukuran layar Grand Prime juga lebih lebar. Tapi mungkin bagi yang tidak suka layar yg lebar mungkin ini justru jadi minusnya.

Oke, itu saja review dari Tekino. Dari info di atas sobat tentu bisa menentukan sendiri kelebihan dan kekurangan dari Samsung Galaxy Core Prime maupun Grand Prime.

Untuk spesifikasi lengkap sobat bisa kunjungi di GSM Arena. Daftar harga Samsung Galaxy Grand Prime dan Core Prime bisa sobat cek di Tabloid Pulsa.

Monday, January 19, 2015

Kualitas kamera Samsung Galaxy Mega 6.3

Kualitas kamera Samsung Galaxy Mega 6.3 – Ponsel satu ini memang bukan barang baru. Edisi terbarunya mungkin sudah discontinue. Tapi, bagi yang penasaran dengan kualitas kamera android satu ini, Tekino sudah mengumpulkan beberapa hasil foto jepretan Samsung Galaxy Mega 6.3.
Kamera belakang Galaxy beresolusi 8 megapixel, dengan dibekali fitur auto maupun touch focus. Sayangnya kamera depan hanya dibekali lensa berkekuatan 1,9 megapixel saja.

Berikut beberapa sample foto jepretan kamera Samsung Galaxy Mega 6.3
hasil-jepretan-kamera-samsung-galaxy-mega-6.3

hasil-jepretan-kamera-samsung-galaxy-mega-6.3

hasil-jepretan-kamera-samsung-galaxy-mega-6.3

hasil-jepretan-kamera-samsung-galaxy-mega-6.3


sumber dan referensi:

Sunday, January 18, 2015

Hasil Jepretan Samsung Galaxy Prime 2

Hasil Jepretan Samsung Galaxy Prime 2 – Ponsel besutan Samsung satu ini merupakan ponsel pertama Samsung yang tampaknya difokuskan pada kemampuan selfie. Bagaimana tidak, kamera depan Galaxy Prime didesain dengan unit lensa berkekuatan 5 megapixel. Sementara ponsel Samsung lain yang sekelas dengannya hanya dibekali kamera depan tidak lebih dari 3 megapixel.
Hasil kamera depan ini cukup memuaskan untuk keperluan selfie, utamanya pada kondisi daylight. Ini dia beberapa contoh hasil kamera depan Samsung Galaxy Grand Prime:
hasil-jepretan-kamera-samsung-galaxy-prime



Sementara itu, kamera belakangnya pun tak kalah bagusnya. Dibekali lensa yang mampu menghasilkan foto hingga resolusi 8 megapixel dengan fitur autofocus dan juga LED Flash. Untuk pencahayaan yang cukup gambar yang dihasilkan sangat optimal, akan tetapi dalam keadaan minim cahaya gambar akan terlihat sangat noise. Berikut sample kamera belakang Samsung Galaxy Prime:

hasil-jepretan-kamera-samsung-galaxy-primehasil-jepretan-kamera-samsung-galaxy-prime


hasil-jepretan-kamera-samsung-galaxy-primehasil-jepretan-kamera-samsung-galaxy-prime


sumber dan referensi:


Thursday, January 15, 2015

Baru, Asus Luncurkan Asus Zenfone 2 (ZE551ML)


Baru, Asus Luncurkan Asus Zenfone 2 (ZE551ML) - Tahun 2015 tampaknya menjadi persaingan ketat antara vendor-vendor besar smartphone. Setelah beberapa waktu lalu Samsung, Sony, LG dan Xiaomi mengumumkan akan dirilisnya ponsel teranyar mereka, kini giliran Asus yang akan memberi bocoran pada netizen tentang flagship terbarunya yang akan segera rilis.

Adalah Asus Zenfone 2, android besutan Asus yang mulai diumumkan kelahirannya Januari 2015 ini. Asus akan resmi dirilis di beberapa negara di sekitar bulan Maret nanti.Penasaran seperti apa si Zenfone 2 ini? Berikut spesifikasi Asus Zenfone 2 yang Tekino kutip dari GSMArena. 

Desain dan body
Memiliki body berukuran 152.5 x 77.2 x 10.9 mm, Zenfone 2 ini berbobot sekitar 170 gram. Mengusung Arc design dengan elemen metal pada bodynya dan tepian ponsel yang dibuat melengkung serta lebih tipis 3,9 mm. Zenfone 2 hadir dalam varian 5 warna yaitu Osmium Black, Sheer Gold, Glacier Gray, Glamor Red, Ceramic White.
Layar
Bagi yang memiliki tangan lebar, Asus Zenfone 2 ini sangat mantap digenggaman anda. Pasalnya, ponsel ini memiliki ukuran layar sebesar 5.5 inci. Mampu menampilkan kerapatan layar hingga 403 ppi pixel Full HD, dan teknologi layar IPS. Layar super size ini dilindungi dengan Corning Gorilla Glass 3 yang tentu saja lebih kuat dari Gorilla glass 2.
Platform
Berjalan di atas sistem operasi android terbaru yaitu Android v5.0 Lollipop dengan chipset Intel Atom Z3580/Z3560 dan CPU Quadcore 2,3/1,8 GHz. Dan sama seperti Zenfone yang lain, Zenfone 2 juga memakai antarmuka ZenUI. Kapasitas RAM yang dimiliki yaitu 2 GB/ 4 GB. Untuk baterai, mengikut body yang juga butuh banyak energi, Zenfone 2 dibekali baterai dengan kapasitas 3000 mAh jenis Li-Po. Seperti pada seri sebelumnya, baterai Zenfone 2 juga non removable. Jadi, pemakaian ponsel satu harus benar-benar menjaga keawetan baterai. Tapi ada yang beda dari baterai zenfone 2. Mengusung teknologi fast charging, yaitu 60% dalam waktu 40 menit saja.
Kamera
Daya tarik Asus Zenfone apalagi kalau tidak di kameranya. Kali ini, adik muda Zenfone dibekali kamera belakang 13 Megapixel dan kamera depan 5 Megapixel. Masih sama seperti pendahulunya, Zenfone 2 dibekali teknologi Pixelmaster pada kamera belakangnya. Soal fitur jugatak ada perbedaan yaitu auto/touch focus, HDR, panorama, face detection dan geo-tagging. Uniknya, terletak pada LED flash yang memiliki dual tone warna.
Untuk harga Asus Zenfone 2, ponsel cantik ini hanya dibanderol dengan harga dikisaran 2 jutaan saja.

sumber dan referensi: