Recent Posts

Tuesday, July 11, 2017

Apa Perbedaan Alibaba dan Aliexpress?



perbedaan-alibaba-dan-aliexpressApa Perbedaan Alibaba dan Aliexpress? – Nama Alibaba mungkin sudah tidak asing lagi. Gimana enggak, alibaba adalah market place raksasa di Asia. Lalu bagaimana dengan Aliexpress? Aliexpress adalah bagian dari Alibaba yang berdiri sendiri sebagai situs ecommerce.
Banyak yang mengira alibaba dan aliexpress adalah dua situs yang sama. Selain namanya yang mirip, aliexpress memang merupakan anak (baca: bagian) dari alibaba. Padahal nyatanya, keduanya sangatlah berbeda secara mendasar.
 
Apa saja bedanya alibaba dan aliexpress?
·        Perbedaan pertama
Alibaba bukanlah toko online layaknya amazon atau bukalapak (Indonesia). Alibaba hanyalah situs yang menyediakan list supplier atau wholesaler produk-produk tertentu. Barang yang dijual tentu saja dalam skala besar alias grosir. Nah, untuk itu Alibaba ini cocok untuk mereka yang ingin menjadi importir dengan kulakan barang dari luar utamanya Cina.
Sedangkan Aliexpress sama seperti halnya Bukalapak, Tokopedia atau Amazon. Kita bisa belanja barang walau hanya satu unit saja.
·        Perbedaan kedua
Alibaba tidak menyediakan system escrow (rekening bersama). Transaksi dilakukan di luar system. Itulah kenapa saya katakan bahwa alibaba hanya menyediakan list supplier bukan website untuk belanja. Jika hendak membeli barang di alibaba maka pembeli harus membayar langsung ke rekening paypal penjual tanpa perantara. Berbeda dengan Aliexpress yang memang menyediakan system escrow. Bahkan transaksi di aliexpress sangat mudah sekali bagi buyer karena bisa melalui doku wallet.

Dari perbedaan tersebut mungkin anda bisa menentukan dimana anda akan berbelanja. Tentunya sesuai dengan kebutuhan, entah untuk resell atau untuk pemakaian pribadi, dalam jumlah banyak atau retail.
Namun jika hendak belanja di alibaba anda harus sangat berhati-hati. Karena tidak adanya rekening bersama, besar kemungkinan terjadinya penipuan. Untuk itu carilah seller yang memiliki reputasi yang baik.



    Choose :
  • OR
  • To comment
No comments:
Write komentar

Menerima komentar bermutu. Tuliskan di kolom berikut.