Recent Posts

Sunday, November 22, 2015

New Asus Zenfone 2 Pakai Kamera Laser

New Asus Zenfone 2 Pakai Kamera Laser – Duh pemirsah lama gak update berita gadget yang kekinian nih. Actually, sedikit bosan juga sih sama gadget-gadget baru yang specnya hampir mirip dengan seri sebelumnya tapi dikemas dengan baju baru atau nama baru. Nyaris 80 persen specnya sama, selebihnya cuma dipangkas atau dilebihin dikit di resolusi kamera, kapasitas baterai, display atau malah cuma desain fisiknya aja.

But, sedikit kesentil juga akhirnya setelah denger kalau Asus punya dede lagi yang bakal anti-mainstream. Dede unyunya Asus yang baru itu adalah Asus Zenfone 2 with Laser Camera. Wiiihh... dari namanya aja udah bikin tangan aku jadi kepo pengen nyari tahu kayak gimana sih handheld terbaru Asus ini.
Dan, setelah ngepoin website resminya Asus akhirnya dapet juga informasi tentang  Asus Zenfone 2 Laser.

Kamera dengan Laser Autofokus Yang Jadi Andalan
asus-zenfone-2-laser-kamera


Yang paling pengen dikepoin emang ini nih, laser autofocus, yang jadi headline dari varian terbaru Asus Zenfone 2. Teknologi laser ini sebenernya adalah pengembangan dari fitur autofocus yang lebih canggih.  

Laser autofocus ini bikin kamera jadi super cepat mencari fokus dari objek yang pengen kita shot. Udah sering ngalamin kan mau motret something tapi karena objeknya bergerak cepet dan fokus kamera kita lama, alhasil fotonya jadi ngeblur. Nah, Asus ternyata peka banget nih sampe akhirnya bikin inovasi laser autofocus yang dipadu sama zero shutter lag. Laser autofocus ini bisa mempercepat searching fokus terhadap objek yang jauh maupun dekat hanya dalam 0,03 detik aja. Gak cuma itu teman, dalam kondisi low light pun teknologi laser fokus ini juga masih bisa menemukan fokus objek secara tepat dan cepat. Dan ngomongin soal low light, Asus Zenfone 2 Laser punya dual tone LED flash, yang bakal bikin lighting foto jadi lebih natural. 
Yang suka merekam video pun bakal dimanjain sama teknologi Full HD plus kecepatan kamera yang mampu menghasilkan rekaman hingga 30 frame per detik.
Buat mengimbangi kamera utama yang superb, kamera depan Asus Zenfone 2 Laser dibekali lensa 5 MP dengan aperture f/2.0 dan fitur autofocus juga. Asus juga paham banget kayaknya sama kebutuhan selfie dengan menyediakan sudut yang lumayan lega hingga 85 derajat. Itu artinya kamera depannya bisa menangkap banyak objek dalam satu frame.

Size Dalam 3 Pilihan

asus-zenfone-2-laser-kamera
Secara fisik, Asus Zenfone 2 Laser gak jauh beda sama pendahulunya. Tapi doi bakal hadir di Indonesia dalam 3 ukuran yakni 5 inci, 5.5 inci dan juga 6 inci. Bisa dibilang keluarga “besar” sih. Besar layarnya.
And kayak biasanya Asus menyediakan banyak pilihan warna. Ada pure black, glamour red, ceramic white, hairline gold dan hairline silver.


Performa Yang Balance



asus-zenfone-2-laser-kamera

Dholim banget kalau sampai yang satu ini gak dibahas. Buat apa kamera keren, desain classy tapi gak diimbangi sama performa mesin dan sistem operasi yang keren juga. Asus Zenfone 2 Laser dibekali CPU Qualcomm Snapdragon 410 quad core 1,2 GHz untuk versi 5 sama 5.5 inci. Sementara versi 6 inc-nya menggunakan Qualcomm Snapdragon 615 octa core 1,7 GHz. Ketiganya berjalan di atas sistem operasi Android v5.0 Lollipop dengan Asus ZenUI 2.0 yang bakal dapet peningkatan fitur seperti what’s next, PC link, share link, Quick Access dan buanyak lagi sampe 1000 lebih.
Prosesor yang tangguh diduetkan sama kapasitas RAM 2-3 GB serta internal storage yang sampe 32 GB emang bener-bener bikin kinerja ponsel lebih gesit dan kemungkinan lag lebih minim. Tapi yang sering jadi persoalan meskipun ponsel udah anti-bengong toh yang jadi korban justru baterainya. Karena dipakai bekerja keras baterai jadi cepet boros. Tapi si Asus Zenfone 2 Laser ini disebut-sebut menawarkan keseimbangan yang perfect antara kinerja multimedia sama efisiensi baterai. Kira-kira kata mutiaranya gini nih,” Kerja keras gak harus nguras baterai”. Gitu.
Asus Zenfone 2 Laser juga dibekali sama dual antenna loh. Biar apa? ya biar SIM1 sama SIM2 rukun dan gak berantem rebutan sinyal sampe bacok-bacokkan dan akhirnya mati dua-duanya. Zenfone 2 Laser juga udah support buat jaringan 4G LTE dengan kecepatan download up to 150 Mbps.

Beuhh.. ni handphone emang bikin mupeng. Udah kameranya hebat, performa macho abis, harganya gak bikin dompet gemeteran. Asus Zenfone 2 Laser yang kabarnya launching November ini di Indonesia bakal digantungi price tag 2 juta sampai 4 jutaan. 

Friday, August 28, 2015

Fitur Unggulan Samsung Galaxy Note 5

Fitur Unggulan Samsung Galaxy Note 5 – Pertengahan bulan Agustus lalu Samsung merilis dua smartphone terbarunya yakni Samsung Galaxy S6 Edge+ dan juga Samsung Galaxy Note 5. Peluncuran dua calon flagship tersebut digelar dalam acara Samsung Unpacked 2015 yang sukses menyedot ratusan audien untuk menyaksikkan langsung kecanggihan dua ponsel jumbo tersebut.
Dalam acara Samsung Unpacked 2015 para audien dipertontonkan berbagai fitur keren dari 2 ponsel apik itu. Secara garis besar sih Samsung pamer keepikan S6 Edge+ sama Galaxy Note 5 nya. Ya maklum sajalah, dua jagoan Samsung itu memang cukup membuat penggemar smartphone termasuk penulis pun jadi ngiler. Utamanya si Galaxy Note 5. Selain body yang aduhai, tampang yang rupawan, si Note 5 ini spesifikasinya juga gahar.
Pada tulisan kali ini penulis hanya akan membahas tentang Samsung Galaxy Note 5 saja. Bagi yang ingin tahu penjelasan langsung dari Samsung atau juga penasaran dengan si layar tekuk alias Galaxy S6 Edge+ silakan saja tonton presentasinya di video berikut:
Tapi itu nanti dulu, sekarang mari kita fokus ke Samsung Galaxy Note 5 yang akan kita bahas lebih detail lagi. Apa saja sih kelebihan dan fitur-fitur andalannya?

Beauty-Fit Design
samsung-galaxy-note-5

Samsung menyebutnya begitu, beauty-fit design. Wajar saja karena Galaxy Note 5 didesain dengan cantik namun tidak melupakan segi kenyamanannya. Bermaterial logam dan kaca membuat Galaxy Note 5 terkesan mewah namun tetap elegan. Layar 5.7 inc super AMOLED yang diusungnya juga menampilkan keanggunan yang classy. Punggung Galaxy Note 5 dibuat curve pada samping kiri dan kananya. Inilah yang membuat Galaxy Note 5 begitu nyaman dan aman hand-gripnya.

Advance S Pen

samsung-galaxy-note-5

Masih seperti Note 4 yang dibekali S Pen, Samsung Galaxy Note 5 pun juga demikian. S Pen menjadi senjata sekaligus keistimewaan generasi Note. Pantas saja jika Samsung memperhitungkan kesempurnaan S Pen bagi Galaxy Note 5 sebagai generasi terbarunya. S Pen Galaxy Note 5 juga didesain lebih responsif dari S Pen sebelum-sebelumnya. Inovasi S Pen yang sangat terlihat adalah mudahnya mengeluarkan pulpen ini dari tempatnya hanya dengan menekan tombol S-Pen. Tombol S-Pen ini terletak pada tombol pop-up spring release. Jadi, kita hanya perlu mengklik sekali saja dan S Pen akan tertekan keluar. Tidak seperti S Pen pada umumnya yang harus kita keluarkan dengan kuku. So, ladies tidak perlu lagi takut kukunya rusak karena harus berjuang mengeluarkan S Pen, kini S Pen milik Galaxy Note 5 bisa auto eject. Keren kan?

Smart Multitasking

samsung-galaxy-note-5

Menjalankan beberapa aplikasi dalam satu waktu memang seringkali membuat smartphone jadi bengong sesaat bahkan tak jarang harus mematikannya dulu agar smartphone kembali normal. Tapi Samsung Galaxy Note 5 tampaknya tidak akan membuat kita repot dengan kondisi smartphone yang demikian. Pasalnya Galaxy Note 5 ini memiliki Smart Multitasking. Platform Note 5 dibuat lebih tangguh dan cerdas dengan chipset Exynos 7420 serta CPU quad core 1.5/2.1 GHz cortex A-53/ A-57. Tak tanggung-tanggung, Galaxy Note 5 juga dibekali sistem operasi Android teranyar yakni Android OS v5.1.1 (Lollipop). RAM yang disediakan pun sangat lega yakni 4 GB. Memanjakan para gamer bahkan untuk bermain game kualitas HD dengan tanpa lag.

Refined Camera

samsung-galaxy-note-5

Salah satu keunggulan dari Note 5 yang paling tampak adalah dari kameranya. Kamera utama maupun kamera depannya dirancang untuk menghasilkan foto yang lebih jernih dan halus. Kamera belakang Samsung Galaxy Note 5 beresolusi 16 megapixel dilengkapi dengan LED flash serta kemampuan auto maupun touch focus. Yang membuat istimewa adalah adanya teknologi OIS (Optical Image Stabilization) dan VDIS (Video Digital Image Stabilization) yang dapat menangkap objek dengan fokus yang lebih stabil meskipun objek sedang bergerak. Ditambah lagi dengan fitur real-time HDR, yang dapat menghasilkan gambar maupun video yang lebih terang dan jernih.
Selfie pun juga tak kalah mengasyikkan dengan kamera depan Note 5 yang beresolusi 5 megapixel. Tak hanya jernih, kamera depan Note 5 dibekali fitur seru seperti four-side yang bisa mengambil 4 foto dalam satu frame serta filter efek yang lebih banyak. Tanpa perlu download aplikasi foto tambahan, fitur kamera bawaan Note 5 ini cukup bisa diandalkan.

Long Life Battery

samsung-galaxy-note-5

Layar yang lebar, smart multitasking serta penggunaan S Pen. Mungkin kita bakal berpikir apakah baterai Galaxy Note 5 bisa bertahan lama dengan konsumsi daya yang cukup tinggi? Bisa. Baterai Samsung Galaxy Note 5 dirancang non-removable (baterai tanam) dengan kapasitas 3000 mAh. Dengan desain non-removable ini akan meminimalisir kerusakan baterai akibat sering dilepas-pasang. Teknologi yang dikembangkan Samsung untuk gadget terbarunya ini adalah teknologi fast charging dan juga wireless charging. Teknologi fast charging sekarang memang cukup menjadi pertimbangan konsumen dalam membeli gadget. Dengan padatnya aktivitas tidak mungkin kita harus berjam-jam menunggui smartphone yang sedang dicharge. Samsung memberikan solusi dengan teknologi fast charging tersebut agar mencharge HP tidak terlalu menyita waktu produktif kita. Wireless charging adalah teknologi baru yang juga dikembangkan Samsung, memungkinkan kita untuk mencharge tanpa menggunakan kabel dan hanya butuh waktu 120 menit saja. Yang suka tidur dengan lilitan kabel USB, sepertinya wireless charger ini cocok untuk kamu sob.

Video Live Broadcast



Apa sih fitur Galaxy Note 5 satu ini? Dengan semakin aktifnya user dalam berinteraksi melalui video channel hal ini mengundang respon dari Samsung untuk menciptakan fitur video live broadcast. Fitur ini sangat memanjakan para Youtuber. Pasalnya device Note 5 sudah secara langsung terhubung ke Youtube. Jadi, kita hanya perlu satu kali klik saja dan video yang ada di galeri handphone akan terunggah ke Youtube tanpa perlu aplikasi tambahan seperti uploader. Simple kan?

SideSync PC-Phone

samsung-galaxy-note-5

SideSync pada Note 5 menggunakan SideSync v4.0. fitur SideSync pada Note 5 ini bukan pertama kalinya. Sebelumnya fitur ini juga sudah disematkan pada device Note yang lain. Yang menjadikan SideSync pada Note 5 berbeda adalah dapat mengkoneksikan device dengan device lain yang bukan Samsung. Artinya, Note 5 dapat disinkronisasikan dengan handphone maupun PC selain merk Samsung.


Nah, itu beberapa kejutan baru yang ada di Samsung Galaxy Note 5. Capek juga mengetik sekian banyak fitur-fitur Galaxy Note 5. Masih ada banyak lagi sih kelebihan-kelebihan dari Samsung Galaxy Note 5, tapi admin Tekino sudah cukup lelah. Bagi yang ingin tahu lebih lanjut tentang si jumbo ini kunjungi saja Samsung Launch Pack Galaxy Note 5.
Disitu tidak cuma dijelaskan spec Galaxy Note 5 tapi juga mekanisme pemesanan bagi yang mau Pre order Samsung Galaxy Note 5 secara online. Sekedar info, disana ada banner yang tulisannya akan memberi cashback sampai 1 juta rupiah. Silakan diintip sob untuk mengetahui detailnya! Kalau mau tahu kabar ter-update dari Samsung Galaxy Note 5 kamu juga bisa subscribe disana. Tinggal masukkan email aktif kamu di kolom yang sudah disediakan. Jika ada berita terbaru tentang Samsung Galaxy Note 5 kamu akan dapat newsletter dari Samsung.

Wednesday, August 26, 2015

Samsung Galaxy S6 Edge Plus Hadir di Indonesia

Not all smartphone are created equal. Slogan baru Samsung ini tampakya bukan hanya sekedar slogan. Belakangan Samsung terlihat giat berinovasi. Terbukti dengan adanya project zero yang beberapa waktu lalu menelurkan Samsung Galaxy Note Edge dan juga Samsung Galaxy S6 Edge.
Apa inovasi Samsung yang tampak dari kedua gadget tersebut?
Adalah teknologi layar tekuk yang dimiliki Galaxy Note Edge dan Galaxy S6 Edge. Desain layar yang unik dan body yang tampak elegan tersebut nyatanya mampu menarik perhatian. Bisa dikatakan desain layar tekuk Samsung cukup diminati oleh pecinta smartphone premium.
Dan setelah mencicipi kesuksesan layar tekuk dari flagship terdahulunya, Samsung tampak percaya diri untuk membuat varian baru dengan desain layar yang sama. Samsung dengan Project Zero 2-nya akan merilis Samsung Galaxy S6 Edge Plus. Adik dari Galaxy S6 Edge ini tampaknya merupakan versi jumbo dari sang kakak. Pasalnya Galaxy S6 Edge Plus ini berdimensi lebih besar yakni 5.5 inc sementara sang kakak hanya 5.1 inc. Selain dari body yang lebih lebar tampaknya fitur yang dimiliki Galaxy S6 Edge Plus tidak jauh berbeda dari sang kakak.



image from http://www.samsung.com/

Apa saja fitur dan kelebihan Galaxy S6 Edge Plus?
Layar Curve 5.5 Inc Super Amoled
Layar super jumbo ini berteknologi super Amoled yang akan memberikan kepuasan antarmuka bagi penggunanya. Ditambah dengan layar tekuknya di sisi kiri dan kanan akan membuat kedalaman visualisasi yang tentunya akan semakin memanjakan pengguna ketika menonton video maupun bermain game HD. Layar yang canggih ini juga sudah terproteksi dengan adanya Corning Gorilla Glass 4.
Dapur Pacu Tangguh
Berjalan dengan sistem operasi Android OS v5.0.2 Lollipop. Chipset yang digunakan adalah Exynos 7420 dan GPU Mali–T760MP8.
Meskipun tidak bisa disisipi memori eksternal, Galaxy S6 Edge Plus sudah dibekali kapasitas penyimpanan internal yang longgar yakni 32 GB dan 64 GB dengan kapasitas RAM 4 GB. Jadi sobat tidak perlu khawatir akan kehabisan space untuk menyimpan file dengan ukuran yang besar.
Kamera High Resolution
Kamera Samsung Galaxy S6 Edge Plus akan memberikan kepuasan tersendiri bagi para pecinta fotografi ponsel. Dengan harga yang tidak jauh berbeda dengan pesaingnya, Galaxy S6 Edge Plus menawarkan kamera high resolution sebesar 16 megapixel untuk kamera utamanya. Sedangkan kamera depannya beresolusi 5 megapixel. Tak hanya menghasilkan foto yang jernih dan detail, kamera Galaxy S6 Edge Plus dibuat dengan fokus yang lebih cerdas dan cepat. Stabilizer yang baik bahkan ketika memotret objek yang sedang bergerak sekalipun.
Flash Charging Battery
Selain kapasitas yang lebih besar dari Galaxy S6 Edge yakni 3000 mAh, kelebihan lain dari Galaxy S6 Edge Plus adalah teknologi flash charging yang diusungnya. Pengguna tidak perlu khawatir dengan daya baterai yang cepat habis, dan tidak perlu menunggu lama untuk menunggu ponselnya terisi daya secara penuh. Galaxy S6 Edge Plus juga dilengkapi teknologi wireless charging yang memungkinkan kita mencharge tanpa harus menggunakan kabel.

Galaxy S6 Edge Plus kabarnya dijual di Indonesia dengan harga sekitar 10 jutaan untuk versi 32 GB, dan 12 jutaan untuk versi 64 GB nya.
Samsung Galaxy S6 Edge Plus akan segera meramaikan pasar smartphone di Indonesia. Untuk mendapatkan smartphone exclusive ini  sobat bisa membelinya melalui market place seperti lazada.co.id yang juga dipercaya melakukan penjualan secara Pre-order untuk konsumen di Indonesia.
Penjualan Pre-order Samsung Galaxy S6 Edge Plus di Lazada dijadwalkan akan dimulai sejak 27 Agustus 2015. Pemesanan dibuka sejak pukul 13.00 WIB. Jadi bagi yang sudah tak sabar untuk memiliki Galaxy S6 Edge Plus segera saja meluncur ke website resmi Lazada untuk mendapatkan harga khusus dari Lazada Indonesia.


Thursday, July 23, 2015

Aplikasi Yang Wajib Ada Di Android

Aplikasi Yang Wajib Ada Di Android - Sebagai ponsel pintar tentunya ponsel android  harus memiliki aplikasi-aplikasi yang mendukungnya terlihat pintar. Sebenarnya, jenis aplikasi yang dibutuhkan user bisa jadi berbeda-beda karena semua tergantung dengan kebutuhan masing-masing. akan tetapi, paling tidak ada beberapa aplikasi yang pada umumnya dipakai oleh semua pengguna smartphone.

1.      Aplikasi Sosial Media dan Messenger
Bersosial media sudah menjadi rutinitas hampir setiap pengguna smartphone. Untuk itu user perlu memiliki aplikasi sosial media ataupun messenger yang paling sering digunakan. Seperti misalnya BBM Messenger, whatsApp, Line, Instagram, Path, Tumblr, dsb.
Untuk aplikasi seperti facebook dan twitter meskipun sering digunakan lebih baik diakses melalui browser saja karena tentu saja bisa lebih meringankan konsumsi baterai dan kuota internet sobat.
2.      Kamus
Bagi anak sekolahan, mahasiswa bahkan karyawan kantor akan sangat membutuhkan aplikasi satu ini. Selain praktis, kamus pada smartphone bisa diakses dalam 2 mode yakni offline dan online. Jika vocabulary yang kita cari belum ada di kamus kita bisa langsung mengconnectkan untuk search secara online.
3.      Editor Foto
Tanpa dijelaskan lebih lanjut sepertinya sobat Tekino sudah tahu seberapa penting adanya aplikasi edit foto dalam smartphone. Berikut beberapa rekomendasi editor foto terbaik yang bisa sobat unduh di Play Store:
a.      PicsArt
Aplikasi ini salah satu aplikasi terfavorit dan recommended dari Tekino. Tampilannya simple namun dibekali fitur yang cukup lengkap. tak hanya itu, PicsArt juga merupakan Photo media, dimana sobat bisa edit kemudian menshare hasil editing tersebut di PicsArt dan bisa dilihat oleh user yang lain.
b.      Pixlr Express
Editor foto satu ini juga sangat populer dan sudah jutaan download di Paly store. Pixlr Express memiliki lebih dari 600 efek foto yang bisa diaplikasikan dan dikolaborasikan bersamaan.
4.      Browser
Tiap smartphone tentu sudah dibekali dengan browser bawaan. Namun begitu kadang browser bawaan kadang terlalu berat sehingga kita butuh browser lain yang mungkin lebih cepat dan ringan. Rekomendasi browser yang bisa diunduh: Opera mini, Chrome, atau Internet Explorer.
5.      Baterai Saver
Sebagai ponsel android yang segala aplikasinya hampir semua  terkoneksi ke internet, konsumsi daya baterai akan cepat habis. Hal tersebut bisa diakali dengan mematikan aplikasi-aplikasi tertentu, mematikan background data, mengurangi brighteness layar, dan lain sebagainya. Jika tidak ingin ribet, sobat bisa mendownload aplikasi baterai saver yang fungsinya untuk mendeteksi aplikasi apa saja yang mengonsumsi banyak daya serta menutupnya secara otomatis.
6.      Handler File Office
Beberapa ponsel android tidak dilengkapi dengan handler pembaca dokumen seperti pdf, doc dan ppt. Untuk itu jika sobat menginginkan bisa membuka file dengan format tersebut di android sobat, maka terlebih dahulu harus mendownload aplikasi ms. Office mini di Play Store. Atau bisa juga aplikasi lain yang fungsinya sama, seperti Kingsoft.
7.      Pemutar MP3
Sobat mungkin tidak puas dengan pemutar MP3 bawaan yang ada di android sobat. Tenang saja, unduh aplikasi Dolby MP3 di Play Store untuk membuat tampilan MP3 Player yang jauh lebih keren dan tentunya easy to use.


Nah sobat Tekino itulah beberapa aplikasi dasar yang perlu ada di android atau smartphone sobat. Untuk  sekedar tips, instal aplikasi yang sekiranya benar-benar dibutuhkan saja dan hapus beberapa aplikasi bawaan yang kurang penting atau jarang digunakan.

Sunday, July 12, 2015

Cara Download Aplikasi Android Lewat Laptop

Cara Download Aplikasi Android Lewat Laptop – Play store di ponsel android sobat bermasalah? Jika sobat malas memperbaikinya tapi sobat sedang butuh untuk mendownload aplikasi tertentu, maka solusinya adalah dengan mendownload aplikasinya melalui PC atau komputer kemudian menginstallnya melalui PC pula. Tentu saja dengan USB debugging untuk instal aplikasi dari komputer ke HP android sobat.
Sebelumnya sobat harus mempersiapkan peralatan tempurnya lebih dulu.
1.      Komputer/laptop
2.      Kabel data
3.      Komeksi internet
4.      Cemilan (optional)
Hehe...
Oke, langsung saja kita masuk ke langkah-langkah downloadnya.
1.      Pertama-tama sobat masuk ke play store (http://play.google.com/store)
2.      Cari aplikasi yang akan didownload
3.   Buka situs aplikasi downloader untuk mendownload aplikasi tersebut melalui play store secara online. Kunjungi website ini http://www.apk-dl.com 
4. Copy link aplikasi yang ada di play store, misal: https://play.google.com/store/apps/details?id=com.linecorp.b612.android kemudian pastekan di kotak pencarian di website aplikasi downloader
5.      Jika sudah muncul detail downloadnya maka klik DOWNLOAD
6.      Download selesai.
Lalu, bagaimana cara menginstall aplikasi tersebut ke HP android sobat?
Nah, sekarang kita memasuki langkah-langkah instalasinya.
1.      Sebelum menginstalnya ke HP android, sobat harus mendownload aplikasi INJECTOR ANDROID. Fungsi aplikasi ini adalah untuk instalasi secara offline ke android sobat.
2.      Setelah terdownload segera instal aplikasi injectornya
3.      Hubungkan ponsel sobat ke laptop melalui kabel data. Pastikan menggunakan mode USB debugging
4.      Buka aplikasi injector android yang tadi sudah didownload
5.      Pilih tombol select file(s). Cari dimana tadi aplikasi yang ingin diinstal disimpan
6.      Jika sudah ketemu pilih lalu klik install to device. Sebelumnya pastikan ponsel sobat sudah terdeteksi oleh aplikasi injectornya. Sehingga instalasi akan berjalan dengan lancar.
Nah sobat Tekino, itu dia cara download dan install aplikasi di play store melalu PC/ Komputer maupun Laptop. Jika sobat masih mengalami kendala dalam prosesnya silakan untuk menuliskannya di kolom komentar.
Jika sobat menggukan google chrome, bisa juga mendownloadnya di chrome store.


Monday, July 6, 2015

Hasil Jepretan Samsung Galaxy Ace 4

Hasil Jepretan Samsung Galaxy Ace 4 – Samsung kembali merilis ponsel pintarnya untuk kelas menengah ke bawah, yakni Samsung Galaxy Ace 4. Galaxy Ace 4 ini hadir hampir bersamaan dengan Samsung Galaxy J. Keduanya dibanderol harga sekitar 1 jutaan.
Mengintip harga di Lazada, harga Samsung Galaxy Ace 4 adalah Rp1.199.000,00. Sedangkan Samsung Galaxy J dijual seharga Rp1.499.000,00 (Bhinneka).
Di kelas 1 jutaan Ace 4 memang bukan smartphone yang istimewa jika dibanding pesaing-pesaingnya. Spesifikasi kameranya pun tergolong standar. Kamera belakang beresolusi 5 megapixel dengan fitur autofocus, geo tagging, face/smile detection, panorama dan LED flash. Sementara untuk kamera depan hanya berbekal kamera VGA saja.
Berikut Tekino berikan beberapa hasil kamera Samsung Galaxy Ace 4. Sebelumnya Tekino mohon maaf  karena sample capture-nya tidak banyak. Belum banyak review dari para user tentang foto-foto hasil kamera Galaxy Ace 4 ini.
Dari 2 foto di atas setidaknya bisa memberikan gambaran dari kualitas kamera Samsung Galaxy Ace 4. Dari komparasi hasil jepretan Ace 4 dengan beberapa ponsel lain, kamera Ace 4 ini bisa diandalkan. Coba lihat gambar di bawah!

hasil-foto-jepretan-kamera-galaxy-ace-4hasil-foto-jepretan-kamera-galaxy-ace-4

hasil-foto-jepretan-kamera-galaxy-ace-4





Kesimpulan:
Kualitas kamera belakang Samsung Galaxy Ace 4 ini cukup bagus dan bisa diandalkan. Warna yang dihasilkan pun sangat natural. Sementara untuk kamera depannya, jangan terlalu berharap banyak karena kamera depan hanya sebatas VGA.

Namun jika dibandingkan dengan saudara seibunya, yakni Samsung Galaxy V, mimin lebih memilih untuk meminang Galaxy Ace 4 ini. Terpaut harga puluhan ribu tapi kualitas Ace 4 ini jauh lebih bagus. Jika kamera merupakan prioritas sobat, setidaknya ponsel ini sudah memiliki kamera belakang 5 MP sedangkan Galaxy V baru 3,15 MP saja. 
sumber:

Saturday, July 4, 2015

Harga dan Spec Samsung Galaxy Ace 4

Harga dan Spec Samsung Galaxy Ace 4 – Memenuhi permintaan pasar di kelas low-end Samsung kembali merilis smartphone terbarunya di varian Ace series, yakni Samsung Galaxy Ace 4. Ada yang sedikit mengejutkan dari Galaxy Ace 4 ini. Pasalnya Ace 4 hanya dibanderol dengan harga yang jauh di bawah Ace 3. Jika Ace 3 bisa sobat dapatkan dengan harga baru sekitar 1,8 jutaan Ace 4 hanya dibanderol sekitar 1 jutaan saja. ya, harga Samsung Galaxy Ace 4 hanya 1 jutaan.
Soal spesifikasi, Galaxy Ace 4 tidak jauh berbeda dengan kakak termudanya yakni Ace 3. Secara umum perbandingan spec dari Galaxy Ace 3 dan 4 diantaranya:

Samsung Galaxy Ace 4
·        4.0 inc, TFT capacitive touchscreen (~233 ppi)
·        Android OS v4.4.2 (Kitkat)
·        Dual core 1 GHz
·        Internal 4 GB, RAM 512 MB
·        Kamera belakang 5 MP (autofokus, LED flash)
·        Kamera depan VGA
·        Baterai Li-ion 1500 mAh
Samsung Galaxy Ace 3
·        4.0 inc, TFT capacitive touchscreen (~233 ppi)
·        Android OS v4.2 (Jelly Bean)
·        Dual core 1 GHz cortex A-9 (3G)/ dual core 1.2 GHz Krait (LTE)
·        Internal 4 GB (3G), 8 GB (LTE). RAM 1 GB
·        Kamera belakang 5 MP (autofokus, LED flash)
·        Kamera depan VGA
·        Baterai 1500 mAh (3G)/ 1800 mAh (LTE)


Meski terpaut harga yang cukup jauh, di atas kertas Ace 4 tidak jauh berbeda dengan Ace 3. Hanya saja untuk Galaxy Ace 3 sudah mendukung jaringan 4G (LTE). Perbedaan lain yaitu pada versi android dimana Galaxy Ace 4 ini sudah mengusung versi android coklat aka Kitkat. RAM Ace 3 lebih unggul dengan kapasitas 1 GB sedangkan Ace 4 hanya 512 MB.
Memang Ace 4 masih sedikit di bawah Ace 3. Namun demikian hal tersebut dapat dimaklumi oleh karena harganya yang terpaut jauh. Wajar saja jika beberapa fitur dipangkas demi menekan harga.
Performa Samsung Galaxy Ace 4
Dengan otak dual core yang berkecepatan 1 GHz, Ace 4 tidak nampak terlalu mengesankan. Terlebih lagi RAM yang hanya 512 MB. BAGI PARA GAMERS RAM dengan kapasitas sekian mungkin akan terasa sangat kecil. Namun, adanya versi Android Kitkat sedikit menambah nilai plus dari Ace 4. Jika memungkinkan untuk mendapatkan upgrade maka versi android coklat ini bisa diupgrade ke versi teranyar yakni Android lollipop.
Daya tahan baterai
Dengan kapasitas baterai yang hanya 1500 mAh ini sudah dipastikan sobat akan mengisi daya baterai setiap hari. Dalam keadaan jaringan 3G baterainya diklain mampu brtahan selama 6 jam
Kualitas Kamera Samsung Galaxy Ace 4
Hasil foto jepretan Ace 4 tidak terlalu buruk. Resolusi 5 MP sudah cukup untuk mengambil gambar secara baik. berikut beberapa contoh hasil foto jepretan Samsung Galaxy Ace 4.